Sabtu, 27 April 2013

Manfaat Creambath Pada Rambut

Manfaat Creambath Pada Rambut - Tips kecantikan atau fungsi creambath atau cara memperindah rambut


Cream sari - Creambath menjadi salah satu metode para wanita menyegarkan diri di tengah kesibukan yang padat. Selain untuk merawat rambut, creambath mempunyai beberapa manfaat yang bagus memperlancar peredaran darah.

Maestro rambut sekaligus penemu creambath di Indonesia, Rudy Hadisuwarno, pijatan saat creambath berfungsi untuk memperlancar peredaran darah. Pijatan juga berguna untuk mempermudah penyerapan nutrisi ke dalam kulit kepala sehingga membuat kulit lebih sehat.

Hal ini juga disetujui oleh dokter spesialis kulit, Hanny Nilasari, Sp.KK. Wanita yang telah 11 tahun menjadi dokter spesialis kulit ini mengatakan, sebenarnya manfaat utama creambath adalah relaksasi. "Jadi pembuluh darah daerah kepala dan leher terelaksasi dengan sempurna. Sebetulnya yang paling dicari itu pijatannya ya," papar Hanny saat berbincang dengan wolipop di tempat prakteknya di kawasan Cibubur, Selasa (9/4/2013).

Wanita lulusan Universitas Indonesia itu menambahkan, selain pijatannya yang bisa memperlancar aliran darah di kepala, rambut memang butuh vitamin. Polusi serta cuaca yang buruk membuat rambut menjadi kering dan kurang bercahaya. Belum ditambah penggunaan alat elektronik seperti hair dryer. Dengan creambath, rambut akan diberikan nutrisi lebih banyak.

Nutrisi yang diberikan tentu membuat kulit kepala dan rambut menjadi lebih sehat dan terawat sehingga membuat wanita merasa rileks dan nyaman. "Menyerap nutrisi dan vitamin, memberikan perasaan nyaman, dan rileks kepada pelanggan," ujar Rudy menambahkan.

Creambath juga membantu mengatasi rambut yang kering karena fungsinya melembabkan. Oleh sebab itu, untuk rambut yang kering sangat bagus melakukan perawatan dengan creambath karena mengaktifkan kelenjar minyak. Demikian manfaat creambath pada rambut anda.

0 komentar:

Posting Komentar